Bukit Mondoleko Banyuwangi – Banyuwangi merupakan kabupaten paling timur di Jawa yang memiliki berbagai keindahan alam yang memukau wisatawan lokal bahkan sampai wisatawan mancanegara diantaranya ada Taman Nasional baluran, Taman Nasonal Alas Purwo, Kawah Ijen Dengan Blue Fire nya juga Bukit Mondoliko yang tak kalah indahnya dari destinasi terkenal yang ada di Banyuwangi,
Mungkin beberapa dri kalian belum mengetahui tentang adanya bukit mondoleko Banyuwangi, maka dari itu artikel ini akan membahas dan memberikan panduan lengkap wisata Bukit Mondoleko Banyuwangi yang mempesona.
Daya Tarik Bukit Mondoleko Banyuwangi
Bukit Mondoleko merupakan salah satu wisata yang ada di Banyuwangi tepatnya berada di Area Pesawahan, Temuguruh, Kec. Sempu, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur yang sangat cocok untuk kalian jika ingin mencari ketengan dan pemandangan yang menakjubkan dari ketinggian.
Dari atas bukit akan di suguhkan pemandangan dari deretan pepohonan serta ada pemandangan dari beberapa gunung yang ada di Banyuwangi jika di lihat akan seperti sebuah gunung dengan karpet berwarna hijau pastinya akan memukau kalian.
Nah bukit mondoliko mungkin sekarang menjadi alternatif liburan saat di banyuwangi apalagi sekarang mencari informasi sangat gampang di tik tok, instagram maupun facebook bahkan karena ini banyak muda-mudi yang mengunjungi bukit mondoleko karena penasaran dengan pesona yang di suguhkan destinasi wisata ini.
Untuk menuju ke puncak bukit mondoliko di butuhkan persiapan yang sangat matang karena tracking menuju puncak bukit lumayan menguras tenaga, tapi jika kalian memang hobi dengan kegiatan mendaki ataupun kegiatan yang memacu adrenalin tracking ke bukit menjadi slaah satu healing sempurna karena sepanjang jalan di suguhkan pemandangan indah dari pepohonan pinus dan berbagai hal yang tak akan membuat kalian bosan.
Takhanya hutan pinus saja, akan tetapi kalian juga harus melewati sungai yang tak terlalu deras, kalian bisa beristirahat di sungai ini sembari membasuh wajah karena airnya jernih dan sangat segar, di sebelahnya terdapat goa yang bisa di kunjungi akan tetapi tidak di perbolehkan untuk masuk ke dalam goa untuk mencegah hal- hal yang tak di inginkan.
Sesampainya di puncak juga akan ada jembatan kayu dan juga gardu pandang yang sedikit menjorok ke jurang sangat cocok untuk spot foto kalian saat mengunjungi bukit mondoleko.
Rute Menuju Bukit Mondoleko Banyuwangi
Jika kalian ingin mengunjungi Bukit Mondoleko Banyuwangi dari Banyuwangi kota kalian bisa langsung saja mengikuti petunjuk arah menuju ke Dusun Krajan, Desa Sragi, Kecamatan Songgon karena jaraknya hanya 1,5 km saja dari dusun krajan.
Kalian bisa menuju ke Jl KH Hasyim sekitar 900 meter lalu belok kekiri kalian akan sampai di pos pendakian Bukit Mondoleko.
Tiket Dan Jam Buka
Tiket untuk mendaki bukit mondoleko relatif sangat murah hanya di bandrol dengan harga Rp 10.000 saja dan untuk karcis parkir Motor Rp 3000 dan Mobil Rp 5000 saja, bukit mondoleko buka dari jam 05.00 sampai jam 17.00 sore.
Fasilitas
Meskipun Bukit Mondoleko tidak melimpah fasilitas, tetapi jangan salah, ada beberapa sentuhan kenyamanan yang dapat dinikmati oleh para wisatawan yang bersedia menjelajahi keindahan bukit ini.
Pertama-tama, terdapat sebuah mushola yang terletak strategis di pintu masuk jalur menuju puncak. Jangan khawatir jika panggilan untuk beribadah berkumandang, karena Anda dapat dengan mudah turun dan melaksanakan sholat di mushola ini.
Tak jauh dari mushola, terdapat pos penjagaan yang tidak hanya berfungsi sebagai pengawas tetapi juga sebagai tempat untuk melaporkan kebutuhan atau sekadar bertanya arah jika Anda bingung menuju puncak Bukit Mondoleko Banyuwangi.
Bagi yang menyukai kuliner, Anda akan senang mengetahui bahwa di puncak bukit, beberapa penjual makanan kecil dan jajanan menanti. Nikmati camilan ringan sembari menikmati pemandangan yang luar biasa dari gardu pandang.
Untuk pengalaman yang lebih santai, tersedia kursi kayu yang nyaman di Bukit Mondoleko. Duduklah sembari menikmati sejuknya udara pegunungan. Tidak hanya kursi kayu, namun juga terdapat ayunan yang menggantung, siap memanjakan Anda dengan sensasi bermain ayunan dari ketinggian. Kapan lagi Anda bisa merasakan keseruan seperti ini? Bukit Mondoleko menawarkan lebih dari sekadar panorama alam, tetapi juga kenikmatan yang menggoda di setiap langkahnya.